Keistimewaan Nabi Adam

Allah memberikan empat keistimewaan kepada nabi Adam. Empat keistimewaan itu adalah:
  1. Allah menciptakan Adam dengan tangan-Nya secara langsung.
  2. Allah meniupkan sebagian ruh ciptaan-Nya pada Adam.
  3. Allah memerintahkan para malaikat sujud kepada Adam.
  4. Allah mengajarkan nama segala benda kepada Adam.
Adapun hal-hal yang memperkuat pernyataan bahwa nabi Adam memiliki empat keistimewaan itu terdapat pada surat Al-Hijr ayat 29 yang artinya: "Maka apabila Aku telah menyempurnakan kejadiannya, dan Aku telah meniupkan roh (ciptaan)-Ku ke dalamnya, maka tunduklah kamu kepadanya dengan bersujud".

Empat keistimewaan nabi Adam ini juga diperkuat dengan percakapan yang terjadi antara Musa Kalimullah dengan nabi Adam, dimana Musa berkata pada Adam, "Engkau Adam, ayah manusia, Allah menciptakanmu dengan tangan-Nya, meniupkan ruh ciptaan-Nya padamu, memerintahkan para malaikat sujud padamu, dan mengajarkan nama segala sesuatu padamu".

Kemudian ayat lain yang mengungkapkan keistimewaan nabi Adam adalah yang terdapat pada surat Al-A'raaf ayat 11 yang artinya: Sesungguhnya Kami telah menciptakan kamu (Adam), lalu Kami bentuk tubuhmu, kemudian Kami katakan kepada para malaikat: "Bersujudlah kamu kepada Adam", maka merekapun bersujud kecuali iblis. Dia tidak termasuk mereka yang bersujud."
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url